Cara Cek BSU Di Aplikasi JMO Dengan Mudah

Hampir semua perkerja di Indonesia menunggu kabar kapan dana BSU cair bukan? Jika Anda membaca artikel ini sudah dipastikan pertanyaan penulis diatas benar.

Apabila Anda ingin mengecek apakah dana BSU sudah cair atau belum bisa menggunakan aplikasi JMO Jamsostek Mobile untuk mengetahui status penerimaan.

Bantuan BSU merupakan program pemeritah untuk membantu para pekerja atau buruh karena dari kepajangan sendiri yakni Bantuan Subsidi Upah. Penulis rasa bantuan seperti ini sangat membantu para pekerja atau buruh karena mereka bisa mendapatkan tambahan penghasilan sebesar Rp 600 ribu dalam satu tahap.

Untuk proses pencairan juga sangat mudah, karena akan langsung dikirim ke rekening bank himbara penerima masing-masing seperti Mandiri, BNI, dan lain sebagainya.

Cara Cek BSU Di Aplikasi JMO

Bantuan ini terjadi tidak terlepas dari kenaikan harga solar subsidi dan pertalite agar APBN 2022 tidak terbuang sia-sia. Proses peneriman Bantuan Subsidi Upah  sudah bisa dicek mulai dari hari senin, 12 September 2022.

Menariknya, pengecekan siapa saja yang menerima BSU ini bisa dilakukan secara online melalui website atau aplikasi yang dapat dengan mudah diakses di ponsel ataupun computer teman-teman semua.

Salah satu aplikasi yang bisa digunakan adalah Aplikasi JMO, meskipun terlihat mudah tetap saja ada beberapa peserta tidak bisa melakukan pengencekan di aplikasi JMO ini. Maka dari itu, demi bisa membantu teman-teman semua yang merasa kesulitan Calonpengangguran dengan sengaja menulis artikel ini dengan memberikan Cara Cek BSU di Aplikasi JMO sebagai berikut:

  • Pertama silahkan download dan install aplikasi JMO di ponsel masing-masing.
  • Jika sudah lanjut cek di bagian bawah, biasanya aka nada menu untuk mengecek penerima BSU
  • Sebelum bisa melihat daftar penerima, Anda akan diminta mengisi data yang meliputi NIK, nama lengkap, tanggal lahir, nama ibu kandung, nomor ponsel terbaru dan email.
  • Apabila semua data sudah lengkap diisi, tap ‘lanjutkan’
  • Selanjutnya Anda hanya perlu menunggu validasi yang akan dilakukan oleh Kemnaker, sesuai dengan Permenaker Nomor 10 Tahun 2022.

Tidak hanya itu, Anda juga bisa mendaftar lewat website https://bsu.kemnaker.go.id/ Sebagai berikut.

  • Pertama silahkan kunjungi https://bsu.kemnaker.go.id/ melalui aplikasi browser yang biasa digunakan.
  • Jika sudah lanjut dengan melihat di bagian bawah, sama saja dengan aplikasi JMO umumnya akan tampil menu cek penerima BSU
  • Kemudian isi semua data yang diminta meliputi NIK, nama lengkap, tanggal lahir, nama ibu kandung, nomor ponsel terbaru dan email.
  • Apabila data sudah diisi lengkap, Tap ‘lanjutkan’
  • Terakhir Anda hanya perlu menunggu validasi selanjutnya akan dilakukan oleh Kemnaker, sesuai dengan Permenaker Nomor 10 Tahun 2022.

Bagaimana mudah bukan untuk Cara Cek BSU di Aplikasi JMO dan website Kemnaker? Kalau teman-teman semua membaca dan memahami apa yang sudah penulis tulis seharusnya sudah cukup jelas dan mudah. Tetapi kalau dirasa masih kurang jelas, teman-teman semua jangan sungkan untuk bertanya di kolom komentar.

Artikel terkait : Aplikasi JMO, Install, Daftar, Login, dan Cek Saldo Jamsostek Lengkap, BPJS Ketenagakerjaan